Kamis, 16 Mei 2013

Xavi Tentang Reformasi Barca



Dipandang telah mengalami sebuah penurunan prestasi, pihak menejemen Barcelona dikabarkan telah bersiap untuk melakukan reformasi tim. Namun demikian, terkait dengan rencana tersebut, kapten tim sekaligus gelandang andalan Barcelona yakni Xavi Hernandez menyatakan bahwa saat ini hal tersebut masih belum perlu dilakukan. Rencana reformasi tersebut tentunya terkait dengan kekalahan 0-7 yang diderita oleh Barcelona dalam babak semifinal Liga Champions Eropa melawan Bayern Muenchen. Beberapa pihak menilai bahwa kekalahan telak dari Muenchen tersebut merupakan sebuah tanda bahwa saat ini Barcelona sedang mengalami sebuah kemunduran dan harus segera melakukan perubahan sedini mungkin demi bisa kembali merengkuh kejayaan mereka pada musim mendatang. Xavi menilai bahwa keputusan untuk melakukan perubahan dalam tubuh Barcelona sebenarnya adalah hal yang wajar.

Akan tetapi, Barca saat ini masih belum membutuhkan sebuah reformasi secara besar – besaran seperti wacana yang telah dilontarkan oleh pihak menejemen. Menurutnya, kompetisi Liga Champions Eropa tidak sewajarnya menjadi tolok ukur kemampuan Barcelona. Pasalnya, walaupun gagal dalam kompetisi tersebut Barcelona tetap digdaya dalam pergelaran La Liga Spanyol dengan meraih gelar juara pada musim ini. Tentu saja target meraih trofi Liga Champions adalah sebuah hal yang sangat penting. Namun, gelar La Liga juga adalah sebuah hal yang memiliki tingkat setara. Pasalnya, untuk menjadi juara Liga bukanlah sebuah hal yang mudah dan setiap musim, Barca selalu mengalami tantangan yang berbeda. Seperti yang kita ketahui, Barcelona saat ini telah berhasil mengunci gelar juara La Liga Spanyol. Gelar tersebut merupakan sebuah kepuasan tersendiri bagi Xavi. Hal ini lantaran gelar tersebut adalah gelar ke-7 yang berhasil diraih pemain tersebut selama membela Barcelona.

0 komentar:

Posting Komentar